"Kebanyakan orang mengatakan intelektualitaslah yang membuat seorang ilmuwan hebat. Mereka salah, yang membuatnya hebat adalah karakter"

-Albert Einstein-
Kamis, 04 April 2013

Mengganti Logon Screen dengan menggunakan TuneUp Styler

Assalamu'alaikum^^
 
Saya sudah pernah membagi postingan semacam ini yaitu Cara Mengganti Logon Screen Default Windows 7. Dalam postingan itu, saya berbagi cara mengganti logon screen Windows 7 tanpa menggunakan aplikasi apapun. 

Nah, kalau kali ini saya akan berbagi info tentang Cara Mengganti Logon Screen Windows 7 dengan TuneUp Styler. Bagi yang belum tahu apa itu TuneUp Styler, saya akan sedikit memberi penjelasan.
TuneUp Styler adalah aplikasi yang tergabung dalam paket aplikasi TuneUp Utilities. Ada yang belum tahu apa itu TuneUp Utilities??? Silahkan lihat dan dapatkan aplikasinya disini.

TuneUp Styler  adalah aplikasi yang bisa digunakan untuk mengubah tampilan windows. Mulai dari tampilan logon screen, tampilan icon, hingga yang versi TuneUp Styler 2013 bisa digunakan untuk mengubah tema Windows 7.

Langsung saja kita ke fungsi TuneUp Styler untuk Mengganti Logon Screen Windows 7.

  • Buka aplikasi TuneUp Styler dengan klik Start > TuneUp Utilities > All Function > TuneUp Styler 
  • Pilih menu "Select the Windows 7 logon screen or download a new one from TuneUp online" atau klik Logon screen pada tab sebelah kanan. Lihat gambar yang dilingkari merah.

  •  Setelah masuk menu logon screen, silahkan pilih submenu Create new seperti gambar berikut.

  • Setelah masuk ke jendela Create Logon Screen, Silahkan pilih menu Select Imange > Search Local Drives
  • Cari gambar yang akan kamu gunakan sebagi logon screen. Sebaiknya ukuran gambar sesuai dengan resolusi layar laptop dan juga size gambar tidak terlalu besar agar nggak berat. Setelah gambar ketemu, lalu klik Open.
  •  Kemudian atur ukuran dan letak gambar.


  • Setelah selesai, Pilih menu Save Logon Screen. Ketikkan nama untuk logon screen tersebut kemudian klik Ok
  • Nah, kita kembali ke menu Logon Screen. Pilih logon screen yang baru saja kamu buat kemudian klik Apply yang ada di pojok kanan bawah seperti ini.
 

  •  Selesai!! Jika sukses, tampilan logon screen seharusnya udah ganti saat kamu men-shutdown laptop kamu. Tapi kalau gak rubah juga, tau dah :P
Okelah, sekian post kali ini. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba^^
Title: Mengganti Logon Screen dengan menggunakan TuneUp Styler; Written by siti_wahidah96; Rating: 5 dari 5

Ditulis Oleh : siti_wahidah96 ~ Seputar Info komputer Dan Catatan--kuu

Artikel Mengganti Logon Screen dengan menggunakan TuneUp Styler ini diposting oleh siti_wahidah96 pada hari Kamis, 04 April 2013. Terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar.

::Selamat Membaca::

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Template by OTW’s Journal :D